Minggu, 08 November 2015

SD JUARA CILEGON GONDOL 3 PIALA DALAM HUT SANGGAR WARNA



Peserta Juara mendapat hadiah dari panitia
CILEGON. Siswa SD Juara Cilegon berhasil mendapatkan tiga piala dalam perlombaan yang diselenggarakan oleh Sanggar Warna dalam rangka memperingati HUT nya yang ketujuh pada hari Minggu (01/11) di Krakatau Junction Cilegon.

SD Juara Cilegon mengirimkan beberapa siswa untuk mewakili setiap bidang lomba yang diadakan, seperti Lomba Mewarnai, Hapalan Do'a Harian, Hapalan Surat Pendek, dan Lomba Fashion Show.

M. Sayyaf Dakhilullah dan Nurul Qoyyimah mewakili sekolah untuk mengikuti lomba mewarnai. Kemudian Intan Indriani dan Abdul Majid mewakili sekolah untuk mengikuti Lomba Hapalan Surat Pendek yang terdapat dalam Al-Qur'an Juz 30. 

Selain itu Mahliana Putri dan Elyssa siswi kelas 1 SD Juara Cilegon yang mengikuti lomba hapalan do'a harian dan lomba fashion show. 

Anak-anak berusaha semaksimal mungkin untuk mempersiapkan perlombaan ini. Walaupun pada saat perlombaan anak-anak terlihat sedikit gugup saat akan tampil di depan orang banyak. Alhamdulillah beberapa siswa berhasil mendapatkan juara, diantaranya Abdul Majid mendapatkan juara harapan 3 dan Intan Indriyani mendapatkan juara harapan 2 untuk lomba hapalan surat pendek, dan Mahliana Putri yang berhasil mendapatkan juara 2 lomba hapalan do'a harian. 

"Alhamdulillah anak-anak SD Juara Cilegon berhasil membawa pulang tiga piala. Semua ini karena usaha dan kerja keras mereka untuk mempersiapkan perlombaan ini. Untuk lomba yang lainnya kami memang belum beruntung, tapi kami akan terus berusaha belajar menjadi lebih giat lagi," ungkap Siti Nurasiah, guru SD Juara Cilegon yang pada saat itu mendampingi anak-anak.

0 comments